Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

» » » » 300 Tahun Lalu Belut Listrik Ditemukan di AS
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

LokalZone - Sejarah ilmu pengetahuan dan teknologi hari ini 19 Maret dimulai tahun 1800. Saat itu belut listrik (Electrophorus electricus) ditangkap oleh Alexander von Humolt dan Aimé Bonpland dari sebuah sungai di hutan Amerika Selatan. Pada waktu meneliti belut itu, mereka kerap mengalami sengatan listrik. 

Jurnal Science, 5 Desember 2014, menyebutkan belut listrik memakai energi mereka seperti alat pengontrol yang efektif atas para korbannya. Gelombang listrik yang mengalir di dalam air itu memaksa ikan bergetar di tempat persembunyian mereka. Akibatnya, lokasi persembunyian mereka pun terbongkar. Energi listrik yang tersebar itu juga memicu kejang pada saraf pengontrol otot sehingga korbannya lumpuh.

Hebatnya, kekuatan listrik yang dihasilkan belut listrik bisa mencapai 660 volt. Dengan kekuatan itu, belut listrik dapat melumpuhkan seekor kuda dewasa.

1827: Charles Darwin dalam usia 18 tahun melakukan kerja ilmiah awalnya. Ia membedah biota laut Polyzoa flustra. Sejak itu ia mulai tertarik dengan ilmu alam.

1877 : Franz Josef Emil Fischer lahir di Freiburg, Jerman. Ia meneliti sifat kimia batubara dan merumuskan sintesa Fischer-Tropsch yakni reaksi untuk mencairkan batu bara.

1883 : Pemenang Hadiah Nobel bidang Kimia 1937, Walter Norman Haworth lahir di Chorley, Lancashire, Inggris. Ia menemukan asam askorbik (vitamin C) sintesis.

1900 : Pemenang Hadian Nobel bidang Kimia 1935, Frédéric Joliot-Curie lahir sebagai Jean-Frédéric Joliot di Paris, Parancis. Penelitiannya memastikan bahwa neutron dilepaskan dalam fisi nuklir, memproduksi radioisotop buatan.

1943 : Pemenang Hadiah Nobel bidang Kimia 1995, Mario Molina lahir di Mexico City, Mexico. Ia meneliti kimia atmosferik, CFC dan penipisan lapisan ozon.

1949: Museum Energi Atom didirikan di Oak Ridge, Tennessee, Amerika. Merupakan museum Amerika pertama yang diperuntukkan secara khusus untuk memperlihatkan sejarah energi atom untuk umum. Selama Perang Dunia II, kota ini menjadi situs pemerosesan uranium 235 untuk bom atom yang dijatuhkan di Jepang.

1985 : IBM mengumumkan rencana penghentian produksi PCjr, komputer berorientasi konsumen. Selama 16 bulan penjualan PCjr hanya 240 ribu unit.

1998 : Badan Kesehatan Dunia (WHO) mengingatkan bahwa wabah tuberkulosis dapat membunuh 70 juta orang dalam dua dasawarsa mendatang. Sampai saat ini tuberkulosis termasuk pembunuh terbesar di dunia selain HIV/AIDS


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama