Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

LokalZone - Menindak lanjuti peningkatan angka kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), perempuan dan anak di Buleleng. kapolres Buleleng AKBP Kurniadi melakukan terobosan dengan mengedepankan Polisi Wanita (Polwan) bersama Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Kepolisian Resort Buleleng melaksanakan sosialisasi kepada warga dengan mengambil tempat di Mapolsek Singaraja, kamis (3/9/2015).

Dalam acara yang dihadiri oleh 29 aparat Desa sekecamatan Buleleng, tokoh masyarakat dan masyarakat umum. Kanit PPA IPTU Nyoman Sumarjaya bersama tiga orang Polwan muda, Bripda Eka, Bripda Lidya dan Bripda Sita Nusanti secara bergantian memberikan pemahaman mengenai KDRT dan perlindungan terhadap anak-anak di Buleleng serta mengungkapkan bahwa siapapun dapat mengambil peran dalam melindungi anak dan perempuan.

"Siapa saja boleh melaporkan apabila ada kekerasan terhadap anak dan perempuan, hal ini sudah tidak lagi menjadi ranah keluarga siapapun yang mengetahuinya dapat melaporkannya ke Polisi," ujar Sumarjaya didepan para audiens.

Salah satu cara untuk mencegah tindakan kekerasan terhadap anak dan perempuan serta KDRT, POlisi mengajak masyarakat untuk turut serta mengawasi lingkungan sekitar dan segera melaporkan apabila terdapat gejala tersebut sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan kepada korban.

Berdasarkan informasi di ruang Humas Polres Buleleng, diketahui kegiatan ini akan dilanjutkan ke POlsek-Polsek lainnya di Jajaran Polres Buleleng setiap hari kamis. Selain itu pihaknya juga bersedia melakukan sosialisasi lainnya baik di lingkungan Desa maupun sekolah apabila diperlukan, hal itu cukup dilakukan dengan menghubungi Bhabin Kamtibmas Polsek terdekat dan nantinya akan segera ditindak lanjuti oleh Unit PPA Polres Buleleng. 
- -