Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

» » » » » Suradnyana Minta HPI Promosikan Pariwisata Buleleng
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Singaraja - Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Bali diminta membantu mempromosikan potensi pariwisata di Bali utara. Karena keberadaan HPI sangat penting dalam hal penyampaian langsung informasi kepada wisatawan terhadap destinasi wisata suatu daerah. Hal ini dikatakan Bupati Putu Agus Suradnyana ketika membuka sarasehan HPI Bali di Hotel Melka, Desa Kalibukbuk Rabu (25/9).

Bupati Agus Suradnyana menjelaskan membangun dan membangkitkan industri pariwisata di Buleleng harus dilakukan oleh seluruh stakeholder. “Kita sambut baik acara ini. Harapan kami bagimana mereka memberikan masukan, dan bagaimana mereka nyaman membawa tamu ke Buleleng” jelas Bupati. 

Menurut Bupati rumusan dalam sarasehan yang dihasilkan harus simbiosis mutualisme baik untuk buleleng, baik untuk HPI dan baik untuk Bali. “Misalnya kta ingin ke Air panas banjar, tapi terkendala bus tidak bisa masuk inilah yang kita harapkan untuk kita inventarisir permasalhan bersama sama” harapnya.

Persoalan pariwisata lainnya di buleleng adalah minimnya city hotel dengan kualitas bagus dan harga terjangkau. Dan pemerintah daerah, menurut Bupati telah menyusun beberapa kegiatan untuk mendokrak pariwisata di buleleng seperti pelaksanaan beberapa event festival. 

Terkait permintaan pemkab buleleng agar ada regulasi dari pemerintah provinsi untuk memindahkan jalur transportasi pariwsata dari jawa yang selama ini melewati negara dialihkan menuju Buleleng sebelum kedenpasar, Bupati Agus Suradnyana mengaku sudah berkordinasi dengan pihak provinsi. “Kami sudah bicara dengan Bapak Gubernur dan Wakil Gubernur. Perlu perencanaan matang karena regulasi ini harus dikordinasikan juga dengan beberapa pihak di Jawa” tambahnya. 

Sementara itu Ketua HPI Bali Sang Putu Subaya melihat di Buleleng memiliki banyak potensi yang belum tergarap secara optimal. "Potensi pariwisata di kawasan Buleleng barat memiliki banyak pilihan terutama di sepanjang pantai, terumbu karang yang masih alami dan memiliki potensi yang luar biasa untuk bisa dikembangkan menjadi andalan pariwisata Bali utara," katanya. 

Menurut Subaya, kawasan pantai di Buleleng sangat menjanjikan untuk dikembangkan dan sebagai daya tarik utama mendatangkan wisatawan. “Ini sebabnya kami dari HPI mengadakan sarasehan untuk ingin mengetahui lebih jauh seluruh potensi seni, budaya dan pariwisata di Buleleng” kata Subaya. (hb)


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama