Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

» » » Anggota Bertambah, Partisipasi Berkurang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

LokalZone - Komunitas wirausaha, Keep Batu Belig Clean (KBBC), kini memiliki beberapa anggota baru diantaranya Mozaic, Rama Tour dan Warung Jado. Berkat penambahan tersebut kini KBBC memiliki 27 anggota dari sekitar 60an wirausaha di sepanjang area Batu Belig.

Bu Anie, representatif dari Mozaic, mengaku sangat antusias untuk mengikuti komunitas ini terlebih area usahanya sangat luas dan langsung berhadapan dengan pantai. "Selama ini kami membersihkan sendiri area pantai dan mudah mudahan dengan bergabung di KBBC kami akan mendapat bantuan tenaga" ujarnya saat mengikuti rapat pada Kamis 8 Januari 2015 di Warung Naughty Nuri's. Beliau menambahkan jika tantangan di pantai bukan hanya sampah plastik namun juga potongan potongan kayu dalam ukuran besar. 

Foto: Anie Kumalaningsih

Sebagai penyemangat atas bergabungnya Mozaic, Nandini Pudja sebagai salah satu tim penggerak KBBC menyanggupi untuk menggalang bantuan dari pihak banjar dalam menangani potongan potongan kayu tersebut. "Untuk acara bersih bersih nanti kita fokus sama sampah plastik aja dulu, potongan kayu kita pikirkan kemudia sembari mencari bantuan dari pihak banjar" ujar Nandini menambahkan.

Hari ini, Minggu 10 Januari 2015, KBBC kembali menggelar kegiatan bersih bersih di sepanjang area Batu Belig sesuai agenda awal saat seremonial yang di hadiri oleh ketua lingkungan dari lima banjar dan Camat Kuta, Ibu Yuyun. 

Namun sangat ironis karena dengan penambahan jumlah anggota partisipasi mereka tidak sebanyak saat pembukaan. Untuk 'section' 1 dan 2 hanya di hadiri oleh Brown Feather Hotel dan anggota baru yaitu Rama tour. Di section 3 di dominasi oleh Think Pink Nails dan Danoya Villa. 

Photos by Komang Swesen


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama