Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

» » » Akun Palsu Masih Gentayangan di Facebook
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Lokalzone - Satu dekade sudah Facebook eksis di ranah maya. Laporan terbaru menyebut, situs jejaring sosial itu kini memiliki 1,23 miliar pengguna aktif dengan 757 juta pengguna aktif harian. Kendati begitu, perusahaan mengakui bahwa masih banyak akun palsu gentayangan di situsnya.

Lebih lanjut, Facebook juga mencatat, memiliki sebanyak 945 juta pengguna aktif bulanan dan 55 juta pengguna harian mengakses melalui perangkat mobile.

Dari keseluruhan akun yang terdaftar di Facebook, perusahaan memprediksi bahwa sekira 5,5 persen hingga 11,2 persen di antaranya palsu. Demikian dilansir Thenextweb, Selasa 4 Februari.

Berdasarkan proyeksi itu, situs besutan Mark Zuckerberg itu setidaknya memiliki 67,65 akun palsu dan angka bisa melonjak menjadi 137,76 juta jika dihitung berdasarkan proyeksi tertinggi akun palsu yang ditetapkan Facebook.

Dalam laporannya, perusahaan juga menguraikan, sebanyak 4,3 persen hingga 7,9 persen dari keseluruhan akun Facebook merupakan duplikasi. Bahkan, Facebook mengestimasi bahwa 0,4 hingga 1,2 persen akun menyalahi aturan layanan atau setara 4,92 hingga 14,76 juta akun.


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama