Ilustrasi |
Aksi Penipuan dengan mengunakan alat perantara Handphone terjadi Jumat ( 14/12/2012) kemarin dan memakan korban seorang mahasiswa Undiksa. Korban diperdaya oleh orang yang tidak dikenal yang mengaku sebagai Pembatu Rektor (Purek) III Undiksa sehingga membuatnya kepincut dan mengirimkan sejumlah uang kerekening milik pelaku.
Kejadian berawal dengan adanya sebuah telpon dari seseorang yang mengaku Pembantu Rektor III dengan menggunakan sebuah HP yang bernomor 085888347870 kepada Gede Dewa Ana (22) yang memang berstatus Mahasiswa Undiksa. Dalam percakapan melalui Handphone tersebut diketahui pelaku menyatakan kepada Dewa Ana bahwa dirinya terpilih untuk mengikuti seminar di Jakarta dengan biaya akomodasi dan transportasi sebesar 8 juta rupiah.
Saat itu orang tersebut juga meminta nomor rekening yang dimiliki oleh Dewa untuk menerima sejumlah dana yang ditransfer dan langsung mengarahkannya untuk menuju ke mesin ATM. Namun yang terjadi di ATM yang terletak di Jalan Udayana tersebut korban justru diarahkan untuk mengirimkan sejumlah uang ke nomor rekening 9000012628492 Bank Mandiri atas nama Marwan Hakim, saat itu Dewa mengirimkan uang sebanyak Rp. 1.350.789.
Karena jumlah uang yang ditransfer masih kurang dari yang diminta, pelaku bahkan menyuruh Dewa untuk mencari teman untuk melakukan pinjaman untuk mencukupi jumlah yang diinginkan. Transfer yang ketiga kalinya dilakukan di ATM yang bertempat di Lovina yang dilakukan oleh teman Dewa yang bersedia untuk membatunya sebesar Rp 398.789.
Namun setelah proses transfer selesai, kedua orang tersebut Dewa Ana dan Komang Oka Agustiyana (22) baru menyadari bahwa dirinya telah ditipu. Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp 2,5 juta dan dihari yang sama korban melaporkankan penipuan yang dialaminya ke Mapolres Buleleng.