Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

» » » Antisipasi Penutupan Jalan, Kapolres Kurniadi Dekati Warga Sumberklampok
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Lokalzone - Untuk kesekian kalinya Polres Buleleng melakukan pendekatan kepada warga Desa Desa Sumberklampok, Kecamatan Gerokgak terkait konflik atas permohonan tanah negara yang sudah berlarut-larut, pagi tadi (20/11/2014) Kapolres Kurniadi sendiri langsung turun tangan untuk melaksanakan tatap muka / simekrama terhadap tokoh masyarakat, tokoh adat, dan sejumlah  masyarakat Sumberkelampok. 

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh sedikitnya 40 orang warga Sumberkelapok itu nampak hadir Anggota DPRD Buleleng H Mulyana Putra, LSM Indrawati dan para Muspika, warga Sumberkelampok mengutarakan permintaan maaf nya atas kejadian penutupan jalan yang terjadi beberapa waktu lalu dan memohon Kapolres Buleleng turut serta mencarikan jalan keluar dari permasalahan yang dihadapinya.

Mendapat permohonan tersebut Kapolres Kurniadi berjanji akan menjadi penengah dalam kasus tersebut. "Saya akan menyampaikan kepada instansi terkait tentang permohonan warga namun demikian saya minta dalam melakukan perjuangan mencapai sesuatu hendaknya dilakukan dengan cara yang baik," papar Kapolres Kurniadi seraya meminta warga turut berperan serta dalam menjaga situasi kamtibmas Sumberklampok yang saat ini sudah sangat kondusif.

Selain itu Kapolres Buleleng juga meminta kepada warga agar jangan sunkan atau risih atas kedatangan dan perhatian anggotanya yang cukup sering datang ke Sumberklampok. "Mengenai tugas kami, mohon jangan apriori atau merasa diawasi karena itu merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab sebagai pengemban tugas pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Biasa saja kondisi Sumberklampok sudah sangat kondusif," ujar Kurniadi.


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama