Polisi sepertinya bakal semakin disibukkan dengan adanya laporan kejadian pencurian yang akhir - akhir ini semakin sering terjadi di Kabupaten Buleleng. Baik itu kasus pencurian sepeda motor (Curanmor) yang selama dua bulan ini mencapai 14 kasus maupun pencurian yang menyasar rumah - rumah penduduk yang sudah meresahkan masyarakat.
Seperti yang dialami oleh Ade Yuliana (29) seorang perawat di RSUD Buleleng dimana pada hari Senin (3/12/2012) sekitar pukul 03.30 rumahnya yang terletak di BTN Panji Santi Residen No. 13 Desa Panji Kabupaten Buleleng berhasil dibobol maling dan menjarah beberapa barang miliknya.
Dari hasil olah tempat kejadian yang dilakukan oleh pihak Kepolisian ditemukan tanda - tanda kerusakan pada jendela samping akibat dijongkel paksa yang diduga menjadi tempat keluar masuknya pelaku kerumah tersebut. Setelah masuk kedalam rumah pelaku masuk kedalam kamar dan mengambil barang - barang berupa tas warna coklat, dua buah dompet beserta uang didalamnya dan dua buah HP masing - masing merek LG dan Motto.
Aksi pelaku pencurian yang satu ini tergolong nyeleneh lantaran sejumlah barang dibuang berserakan begitu saja di sekitar halaman rumah seperti tas, dompet dan surat - surat yang tadinya ada didalam dompet milik korban.
Dengan adanya kasus ini semakin menambah panjang daftar kejadian pencurian di seputar Kabupaten Buleleng, sepertinya pihak Jajaran Kepolisian Polres Buleleng tidak hanya harus bekerja ekstra keras namun juga harus menggunakan metode baru untuk mengungkap sejumlah kasus yang terjadi akhir - akhir ini.