Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

» » » Selain Pantai, Agrowisata di Bali Disukai Wisatawan
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Bali, Lokalzone - Bali memang tempatnya berwisata. Selain pantai yang menjadi ikon Bali seperti Pantai Kuta, Pantai Sanur, Pantai Pendawa dan lainnya, alternatif lain yang bisa dikunjungi adalah agrowisata di Bagus Agro Pelaga.

Bagus Agro Pelaga letaknya di Jalan Raya Puncak Mangu, Desa Pelaga, Kecamatan Petang, Kabupaten Badung, Bali. Lokasi ketinggian sekitar 750 meter di atas permukaan laut dan luasnya sekitar 18 hektar.

"Pengunjung bisa langsung melihat bagaimana proses pembibitan, penanaman, perawatan maupun panen. Budidaya tanaman yang ada, ada buah, bunga maupun sayur mayur," kata I Gusti Ngurah Wijaya, Front Office Manager Bagus Agro Pelaga,

Menurut Ngurah Wijaya, agrowisata ini menerapkan tiga konsep yakni buah, bunga dan sayur mayur yang ternyata cukup menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dengan penataan lahan yang rapi dan indah.
Didukung udara yang segar dan berhawa sejuk, fasilitas lain yang mendukung Bagus Agro Pelaga yaitu hiking, jalur jalan kaki yang bisa melihat area yang ada, lokasi kemah, kamar penginapan, lokasi bersepeda, gedung pertemuan serta restoran.

"Banyak yang ambil buah dan bunga untuk dipasok ke hotel, restoran atau dijual di pasar. Wisatawan juga bisa melihat langsung, apalagi saat panen tiba, bagus itu," tambah Ngurah Wijaya.

Selain memiliki kamar yang disewakan, tersedia pula lahan untuk wisatawan yang ingin mendirikan tenda. Bagi wisatawan yang ingin berkemah, tersedia kamar mandi yang mencukupi agar tidak kesulitan ke kamar kecil.


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama