Singaraja, Lokalzone - Rangkaian HUT Bhayangkara ke-70 Polres Buleleng mengelar lomba senam Lalu Lintas tingkat pelajar diwantilan Arya Damar Polres Buleleng yang diikuti oleh 9 perwakilan dari masing-masing kecamatan se Buleleng.
Dalam perlombaan masing-masing tim terlihat sangat antusias dengan segala gerakan variasi dan yel-yel untuk menarik perhatian 5 tim juri yang nantinya akan menentukan dalam pemberian nilai.
"Dalam lomba senam lalu lintas ini yang dilombakan adalah sikap dasar
dalam pengaturan lalu lintas yaitu ada 12 gerakan dasar pengaturan lalu
lintas. Kriteria penilaian dalam perlombaan ini adalah ketepatan gerak, kekompakan, kerapian, semangat, dan kreatifitas serta formasi barisan. Masing-masing juri menilai satu kriteria," ungkap Kasat Lantas AKP I Gede Sumadra Khertiawan, SH,. MH seijin Kapolres Buleleng.
Dalam lomba kali ini SMA N 3 Singaraja berhasil menjadi jawara diikuti posisi kedua dari SMA Bali Mandara
Kubutambahan dan posisi ke-3 dari SMA Saraswati Seririt. Sedangkan untuk Piala dan Piagam yang akan diserahkan
dalam Perayaan HUT Bhayangakara ke 70 tanggal 1 Juli 2016 nanti.
Tidak hanya ini rencananya team yang terbaik akan dilombakan kembali mewakili Kabupaten Buleleleng dalam Lomba Senam Lalu
Lintas dalam HUT Lantas tanggal 22 September nanti yang akan
diselenggarakan di Polda Bali.