Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

» » » Redakan Batuk dengan Minuman Hangat Spesial Ini
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Kesehatan, Lokalzone - Batuk yang tak kunjung sembuh bisa bantu diredakan dengan wedang yang memadukan telur dan jahe alias Wedang Teja. Sudah pernah dengar? Jika tidak silakan coba resep berikut ini.

Minuman ini bermanfaat meredakan batuk dan menghangatkan badan, membantu mengurangi meriang dan capek seperti mengutip buku Olahan Sehat Berkhasiat Obat, yang dikeluarkan B2P2TO-OT Badan Litbang Kesehatan Kemenkes RI.

Cara membuatnya pun sangat mudah dan sebentar. Cukup siapkan telur ayam kampung, jahe, cengkeh, adas, madu, jeruk nipis dan air saja.

Bahan
1 butir telur ayam kampung, ambil kuningnya
250 gram jahe
10 butir cengkih
1 sendok teh biji adas
100 ml madu
2 buah jeruk nipis diperas airnya
1 liter air

Cara Membuat
1. Bakar jahe hingga matang, cuci, dan kupas kulitnya. Hilangkan bagian yang terbakar. Setelah bersih,
    pukul-pukul hingga pecah kasar.
2. Ikat cengkih dan biji adas dalam kain kasa.
3. Rebus jahe, cengkih, dan biji adas hingga mendidih biarkan hingga 20 menit dan kecilkan api.
4. Campur kuning telur dengan 2 sendok makan air, lalu tuang ke dalam air rebusan jahe sedikit demi sedikit sambil diaduk. Matikan api dan biarkan hingga hangat. Campur dengan madu dan jeruk nipis. Sajikan selagi hangat.


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama