Select Menu
Buah Unggul
Diberdayakan oleh Blogger.

Buleleng

Bali

Teknologi

Lifestyle

Nasional

Videos

» » » Nokia Akan Lepas Ponsel Rp 400 Ribuan di Akhir Tahun 2016
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Teknologi, Lokalzone - Mendekati akhir tahun 2016, Microsoft secara tiba-tiba merilis feature phone dengan menggunakan brand Nokia. Oleh Microsoft, ponsel itu diberi nama Nokia 216.

Perilisan Nokia 216 oleh Microsoft ini terbilang mengejutkan. Pasalnya, pada bulan Mei 2016 lalu Microsoft telah mengumumkan bahwa pihaknya akan menjual bisnis feature phone miliknya kepada FIH Mobile, anak perusahaan dari Foxconn sebesar USD 350 juta.

Dalam kesepakatan juga disebutkan bahwa Microsoft akan melepas semua aset feature phone miliknya, termasuk brand Nokia, software, dan layanan lainnya. Maka dari itu, dengan meluncurnya ponsel Nokia 216 diperkirakan kesepakatan Microsoft dengan FIH Mobile belum sepenuhnya rampung.

"Pada bulan Mei 2016 kami mengumumkan Microsoft telah mencapai kesepakatan untuk menjual aset feature phone ke FIH Mobile Ltd. Transaksi diperkirakan selesai pada paruh kedua 2016, dan kami patuh terhadap semua kesepakatan tersebut. Sampai transaksi rampung, Microsoft terus menjalankan bisnis feature phone," ujar juru bicara Microsoft.

Karena ini hanya feature phone, maka spesifikasi yang dihadirkan tak terlalu megah. Hanya ada layar 2,4 inch (320 x 240 pixels) dengan keypad numeric khas feature phone pada umumnya. Sementara kameranya masih menggunakan lensa 0,3 MP di depan dan belakang.
Di sektor dapur pacu, perangkat hanya dibekali dengan RAM 16 MB, di mana disebut cukup untuk mejalankan sistem operasi Series 30+, browser Opera Mini, dan aplikasi lainnya. Ada pula slot MicroSD up to 32 GB dan phonebook yang mampu menyimpan 2.000 kontak, Rabu (21/9/2016).

Di sektor konektivitas, Nokia 216 hanya berjalan di jaringan 2G GSM dengan band 900 MHz dan 1.800 MHz dan Bluetooth 3.0. Meski tidak ada WiFi, perangkat sudah dibekali dengan penerima gelombang radio FM, sebagaimana colokan headphone 3,5 mm disematkan.

Nokia 216 untuk awalnya dirilis di India dengan harga USD 37 atau sekitar Rp 400 ribuan.


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama