LokalZone - Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas di Buleleng tetap kondusif jajaran Polres Buleleng mengelar Operasi Kepolisian Mandiri Kewilayahan dengan sandi "Bina Kusuma" dengan sasaran berupa aksi premanisme dan kejahatan jalanan.
Operasi Bina Kusuma ini sendiri akan di gelar selama 14 hari dengan mengedepankan Personil Polres Buleleng dengan di backup oleh Polsek. "Operasi Bina Kusuma dilaksanakan selama 14 hari mulai tanggal 12 - 25 Pebruari 2016, personil yang dilibatkan sebanyak 43 orang dari Polres dan di Polsek juga akan diadakan operasi imbangan dengan sasaran yang sama," ujar Kabag Ops Kompol Ketut Gelgel saat memimpin Latihan Pra Operasi Bina Kusuma, Kamis (11/2/2016) di Mapolres Buleleng.
Tidak hanya melakukan langkah-langkah penindakan dengan mengedepankan anggota Shabara dan Reskrim, dalam operasi Bina Kusuma ini juga akan mengedepankan tindakan pencegahan dengan memberikan penyuluhan dan pemahaman akan bahaya premanisme kepada masyarakat.
"Dalam Operasi yang dikedepankan Intel dan Sat Binmas, Intel untuk mencari Informasi sedangkan Binmas untuk tindakan pencegahan," ungkap Ketut Gelgel.
Dalam kesempatan tersebut Ketut Gelgel juga mengungkapkan adanya bahaya laten dalam aksi premanisme pasalnya selain kerap menimbulkan aksi kekerasan, para pelaku teror juga diketahui merekrut anggotanya dari para preman yang memang tidak mempunyai pekerjaan. Oleh karena itu pihaknya berharap kerjasama semua pihak untuk memberikan informasi apabila menemukan aksi premanisme kepada Polisi.