LokalZone - Tidak mau mengalah anggota Polisi ini berjibaku di tengah lapangan Mapolres Buleleng hingga terguling-guling di tanah.
Adengan tersebut merupakan latihan beladiri dengan sparring partner guna memperlihatkan kebolehan masing-masing dan dipantau langsung oleh Wakapolres Buleleng Kompol Michael R. Risakotta, Jumat (26/2/2016).
Salah satu point penting dari arahan yang diberikan oleh Wakapolres Michael Risakotta pada kesempatan tersebut adalah adanya titik lemah yang dimiliki oleh setiap orang dan hal tersebut dapat dieksploitasi guna mencapai kemenangan.
Wakapolres Michael Risakotta menunjukkan beberapa titik lemah |
"Setiap orang punya titik lemah, dalam posisi terkunci contohnya serang bagian kemaluan atau bisa juga bagian leher, dan lawan yang lebih kuat bisa dengan teknik gulat, banting dan kunci," ujar Michael Risakotta menerangkan kegiatan tersebut.
Menurutnya selain menembak, beladiri juga merupakan kemampuan penting yang harus dimiliki setiap anggota Polri terlebih dalam menghadapi tugas dan tangtangan kedepan. Untuk itu pihaknya telah menjadwalkan latihan menembak dan beladiri secara rutin, bahkan akan melakukan sparing partner dengan menggunakan helm pengaman.
"Nantinya kegiatannya dilakukan secara rutin, bila perlu sparingnya pakai helm pengaman," celoteh Wakapolres Michael Risakotta.